√ Tarif Tol Bali Mandara Semua Golongan 2024 : Rute, Fasilitas & Peta

Tarif Tol Bali Mandara – Jalan tol Bali Mandara merupakan ruas atau jalan bebas hambatan yang menghubungkan beberapa kota besar di Pulau Bali. Lebih tepatnya jalan tol tersebut melintasi beberapa kota seperti Denpasar/Pelabuhan Benoa, Bandara Internasional Ngurah Rai hingga Nusa Dua.

Ketika pengendara hendak melintasi ruas jalan tol Bali Mandara, tentunya mereka akan dikenakan biaya atau tarif guna membayar gerbang tol. Sejak diresmikannya hingga saat ini, jalan bebas hambatan tersebut sudah beberapa kali mengalami beberapa penyesuaian tarif.

Selain itu, pemerintah selaku pengelola jalan tol Bali Mandara juga menetapkan ketentuan mengenai jenis golongan kendaraan apa saja yang boleh melaluinya. Oleh sebab itu, sebelum melakukan perjalanan menggunakan jalan tol Bali Mandara, alangkah baiknya ketahui terlebih dahulu besaran tarif terbarunya.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai besaran tarif tol Bali Mandara untuk semua jenis golongan kendaraannya. Tanpa berlama-lama lagi, langsung saja perhatikan baik-baik pembahasan rincian biayanya di bawah ini.

Seputar Tol Bali Mandara

Seputar Tol Bali Mandara

Sebelum membahas tarif tol Bali Mandara lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu sedikit latar belakang dari proses pembangunannya. Seperti halnya TOL TRANS JAWA, pembangunan jalan tol Bali Mandara bertujuan untuk mengurai kemacetan di wilayah Bali Selatan.

Pada awalnya, jalan tol tersebut dibangun layaknya jalan tol di kota-kota lain, yaitu sebuah proyek yang dilaksanakan di darat. Namun atas sejumlah pertimbangan adat yang berlaku, maka jalan tol Bali Mandara dibangun di atas laut.

Seperti dijelaskan di atas, jalan tol Bali Mandara membentang sepanjang 12,7 kilometer. Dimana jalan bebas hambatan ini melintasi beberapa kawasan penting di Pulau Bali seperti Nusa Dua, Bandar Udara Internasional Ngurah Rai serta Kota Denpasar/Pelabuhan Benoa.

Ruas Tol Bali Mandara

Ruas Tol Bali Mandara

Ketika pengendara hendak menggunakan jalan tol Bali Mandara, mereka akan melalui beberapa ruas tol. Sebagai contoh jika kalian memasuki gerbang tol di Nusa Dua, maka ruas atau rute jalan tol yang harus dilalui yaitu sebagai berikut.

  • Ramp Nusa Dua
  • Gerbang Tol Nusa Dua (KM 1)
  • Ramp Ngurah Rai
  • Gerbang Tol Ngurah Rai
  • Simpang Susun Benoa (KM 5)
  • Batas Wilayah Kabupaten Bandung
  • Batas Wilayah Kota Denpasar
  • Ramp Denpasar
  • Gerbang Tol Benoa (KM 7)

Jika kalian datang dari atau menuju ke Bandara Ngurah Rai, maka bisa memilih kedua Gerbang Tol Ngurah Rai. Sementara apabila perjalanan dari Pelabuhan Benoa, maka kalian bisa memilih Gerbang Tol Benoa serta Gerbang Tol Ngurah Rai.

Tarif Tol Bali Mandara Semua Golongan

Tarif Tol Bali Mandara Semua Golongan

Setelah mengetahui sedikit latar belakang dari ruas jalan tol Bali Mandara, selanjutnya kalian juga harus mengerti berapa besaran tarif gerbang tolnya. Sebagaimana diketahui, pemerintah menetapkan besaran harga gerbang tol Bali Mandara masing-masing berbeda untuk setiap golongan kendaraannya. Lebih jelasnya, simak tabel tarif tol Bali Mandara di bawah ini.

Golongan KendaraanTarif Tol
Golongan IRp 12.500
Golongan IIRp 19.000
Golongan IIIRp 19.000
Golongan IVRp 25.000
Golongan VRp 25.000
Golongan VIRp 5.000
Tarif tol dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Keterangan :

  • Golongan I : Jip, sedan, pick up/truk kecil dan bus.
  • Golongan II : Truk 2 gandar.
  • Golongan III : Truk 3 gandar.
  • Golongan IV : Truk 4 gandar.
  • Golongan V : Truk 5 gandar.
  • Golongan IV : Kendaraan roda 2.

Pembayaran Gerbang Tol Bali Mandara

Pembayaran Gerbang Tol

Perlu diingat, PT Jasamarga Bali Tol menetapkan ketentuan bahwa transaksi pembayaran tarif tol Bali Mandara hanya dilakukan di gerbang tol utama. Selain itu, pembayaran gerbang tol tersebut juga hanya dapat dilakukan dengan cara pembayaran elektronik yaitu e-money atau . Maka dari itu, jika kalian belum memiliki kartu e-money sebaiknya buat dan aktivasi terlebih dahulu supaya transaksi bisa lebih cepat dan mudah.

Fasilitas Tol Bali Mandara

Fasilitas Tol

Salah satu keuntungan yang bisa pengendara dapatkan ketika melintasi jalan tol Bali Mandara yaitu mereka akan disuguhkan dengan pemandangan laut. Menariknya lagi, jalan tol Bali Mandara sudah dilengkapi dengan sejumlah fasilitas demi menunjang kenyamanan para pengendara. Beberapa fasilitas tersebut diantaranya yaitu sebagai berikut.

  • Jalur kendaraan roda 2.
  • Stasiun bahan bakar kendaraan listrik.
  • Drive thru uang elektronik (e-money).

Peta Jalan Tol Bali Mandara

Mengingat jalan tol Bali Mandara dibangun di atas perairan, maka di sepanjang ruas tol tersebut tidak menyediakan rest area atau tempat peristirahatan. Oleh sebab itu, saran kami sebelum berkendara ada baiknya pastikan kondisi badan sedang dalam keadaan fit.

Jika mengalami kendala selama perjalanan melintasi jalan tol Bali Mandara, pengendara bisa menghubungi layanan call center pada nomor 14080 atau 0361 72999 untuk meminta bantuan. Layanan customer service tersebut juga tersedia selama 24 jam sehingga selalu siap sedia melayani pengguna jalan tol Bali Mandara.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa harga gerbang tol untuk kendaraan roda dua memiliki besaran tarif paling rendah, yaitu sekitar Rp 5.000. Meskipun demikian, sebaiknya siapkan saldo e-money melebihi tarif tersebut untuk berjaga-jaga apabila ada penyesuaian tarif tol.

Itulah sekiranya penjelasan dari Biayatarif seputar tabel daftar tarif tol Bali Mandara untuk semua jenis golongan kendaraan yang boleh melintasinya. Semoga informasi di atas bermanfaat serta dapat dijadikan gambaran ketika hendak melakukan perjalanan menggunakan ruas tol Bali Mandara.

Tinggalkan komentar