Harga Tiket Bioskop Transmart Penggaron – Meskipun saat ini sudah tersedia kepingan DVD, BluRat atau bahkan menonton secara digital di gadget, namun aktivitas menonton film-film terbaru di bioskop tampaknya masih belum bisa ditinggalkan sepenuhnya oleh masyarakat Indonesia. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya menonton di bioskop akan memberikan pengalaman tersendiri.
Dimana efek atau suasana keseruan yang ditawarkan ketika menonton film di layar lebar memang belum tentu bisa seseorang dapatkan ketika menonton sendiri di rumah. Terlebih lagi apabila kalian menonton bersama pasangan, kekasih ataupun beramai-ramai bersama teman dan kerabat.
Di berbagai kota di Indonesia sendiri kini sudah tersedia cukup banyak berdiri gedung bioskop, tak terkecuali di Kota Semarang bernama Transmart Majapahit Penggaron. Sesuai dengan konsep yang diusung oleh Transmart, di tempat tersebut kalian bisa menemukan bioskop Cinema XXI, dengan harga tiket yang bervariasi.
Oleh sebab itu, apabila diantara kalian berencana ingin menonton film layar lebar di bioskop Transmart Penggaron, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu besaran harga tiketnya. Untuk membantunya, kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai daftar harga tiket bioskop Transmart Penggaron.
Studio Bioskop Transmart Penggaron
Sebelum pembahasan poin utama mengenai daftar harga tiket bioskop Transmart Penggaron, sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa fasilitas yang di didalamnya. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, semua Transmart di seluruh wilayah Indonesia pastinya menyediakan gedung bioskop berkonsep Cinema XXI.
Dengan begitu, pada pengunjung bioskop Transmart Penggaron bisa menonton aneka film box office. Terlebih lagi gedung bioskop Transmart Penggaron tersebut mempunyai tata ruangan yang terlihat berkelas dan mewah sehingga menjadi keunggulan tersendiri bagi para pengunjungnya.
Bahkan service atau pelayanan yang diberikan oleh bioskop Transmart Penggaron sendiri setidaknya mampu membuat para pengunjung merasa nyaman ketika menonton film layar lebar. Adapun lokasi bioskop Transmart Penggaron sendiri berada di lantai teratas, yaitu 5th floor Transmart Penggaron.
Untuk saat ini, Transmart Penggaron menyediakan 3 ruang studio bioskop regular 2D kepada para pengunjungnya. Dimana studio 1 menjadi ruangan bioskop yang paling besar diantara studio lainnya dengan jumlah tempat duduk kurang lebih sekitar 237 kursi.
Sementara untuk studio 2 dan 3 bioskop Transmart Penggaron memiliki jumlah tempat duduk di bawah 200 kursi, yaitu kurang lebih sekitar 130 kursi untuk studio 2 dan 164 kursi untuk studio 3. Meskipun demikian, semua ruangan studio di bioskop Transmart Penggaron tersebut memberikan pelayanan terbaik mereka kepada para pengunjung.
Harga Tiket Bioskop Transmart Penggaron
Setelah mengetahui sekilas pengertian hingga jumlah ruang studio beserta kursi pengunjung di bioskop Transmart Majapahit Penggaron, maka selanjutnya kalian tinggal mencari tahu berapa besar harga tiketnya. Perlu diketahui, bioskop Transmart Penggaron sendiri terkenal menawarkan harga tiket yang tergolong cukup murah apabila dibandingkan dengan bioskop lainnya di Kota Semarang.
Seperti sudah disinggung sebelumnya, bioskop Transmart Penggaron menawarkan tayangan film dalam format reguler 2D. Seiring berjalannya teknologi digital seperti sekarang ini, kini kalian tidak melulu harus membeli tiket nonton on the spot, namun juga bisa membeli secara online dimana saja dan kapan saja.
Seperti halnya harga tiket masuk Eling Bening, besaran harga tiket bioskop Transmart Penggaron sendiri sebenarnya tidak terlalu mahal, tergantung pada jenis teater dan fasilitas yang dipilih serta hari maupun jadwal menotonnya. Daripada penasaran, di bawah ini akan kami jelaskan secara lengkap mengenai daftar harga tiket bioskop Transmart Penggaron untuk semua studio.
Hari/Jadwal | Kategori Tiket | Harga Tiket |
---|---|---|
Senin – Kamis | Reguler 2D | Rp 25.000 |
Jumat | Reguler 2D | Rp 30.000 |
Sabtu/Minggu/Libur | Reguler 2D | Rp 35.000 |
Catatan : Harga tiket bioskop Transmart Penggaron di atas bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan dari pihak yang mengelolanya.
Keunggulan Bioskop Transmart Penggaron
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, bioskop Transmart Penggaron menjadi salah satu tempat menonton film layar lebar favorit bagi sebagian masyarakat Kota Semarang. Hal ini dikarenakan bioskop Transmart Penggaron menawarkan berbagai macam keunggulan kepada para pengunjungnya, diantaranya yaitu seperti berikut ini.
- Studio bioskop cukup luas.
- Service atau pelayanannya sangat memuaskan.
- Menawarkan fasilitas dan tata ruang berkelas serta mewah.
- Harga tiket tergolong cukup terjangkau.
- Ruang bioskop bersih, wangi dan terjaga.
Lokasi Bioskop Transmart Penggaron
Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai daftar harga tiket bioskop Transmart Penggaron untuk semua ruangan studio beserta sejumlah keunggulannya. Ketika hendak menonton film layar lebar di bioskop tersebut, kalian perlu mengunjungi Transmart Majapahit Penggaron lantai 5, tepatnya di Jl. Brigjen Sudiarto No.761, Plamongan Sari, Kec. Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50194.
Kesimpulan
Itulah sekiranya penjelasan dari Biayatarif seputar daftar harga tiket bioskop Transmart Penggaron Kota Semarang untuk semua studio dan jadwal nonton dilengkapi dengan sejumlah keunggulannya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika ingin menonton film layar lebar di bioskop Transmart Majapahit Penggaron.
Sumber gambar : dotsemarang.blogspot.com