3 Biaya Kuliah Tanri Abeng University 2024 : Syarat & Cara Daftar

Biaya Kuliah Tanri Abeng University – Universitas Tanri Abeng atau Tanri Abeng University (biasa disingkat TAU) ialah sebuah perguruan tinggi swasta terkenal di kalangan masyarakat Indonesia. Sesuai namanya, TAU sendiri didirikan oleh pengusaha dan mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN bernama Tanri Abeng.

Meskipun Tanri Abeng University merupakan kepunyaan masyarakat serta merupakan institusi perguruan tinggi swasta yang sudah di akreditasi, namun universitas tersebut tetap mempunyai komitmen sosial. Salah satu bentuk komitmen sosial dari TAU yaitu memberikan bantuan kepada masyarakat dalam hal pembayaran biaya pendidikannya.

Dimana biaya atau uang pendidikan di Tanri Abeng University sendiri dapat diangsur melalui fasilitas kredit dana tanpa adanya bunga dan tidak menggunakan jaminan sesuai kemampuan finansial mahasiswa. Dimana untuk mahasiswa baru sendiri uang pendidikan ketika berkuliah di TAU sendiri terbagi menjadi beberapa kategori.

Nah, apabila kalian berencana melanjutkan jenjang pendidikan di Tanri Abeng University, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu berapa besar biaya atau uang pendidikannya. Untuk membantunya, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai rincian biaya kuliah Tanri Abeng University semua jenjang pendidikan dilengkapi prosedur pendaftarannya.

Jenjang Pendidikan Tanri Abeng University

Jenjang Pendidikan Tanri Abeng University

Salah satu alasan kenapa banyak orang lebih memilih untuk melanjutkan pendidikan di Tanri Abeng University yaitu karena perguruan tinggi swasta tersebut menyediakan beragam pilihan program studi dan fakultas kepada para mahasiswanya. Maka dari itu, sebelum pembahasan poin utama mengenai biaya kuliah Tanri Abeng University lebih lanjut, berikut kami berikan sejumlah jenjang pendidikannya.

  • Program Sarjana (S1)
    • School of Management & Leadership
      • Administrasi Bisnis
      • Akuntansi
      • Manajemen
      • Ilmu Komunikasi
    • School of Enginering & Technology
      • Teknik Arsitektur
      • Teknik Informatika
      • Teknik Elektro
      • Teknik Sipil
      • Sistem Informasi
      • Teknik Perminyakan
  • Professional MBA Program
  • Program Internasional
    • Fast Track to Australian Universitas
    • International Business Program

Syarat Masuk Kuliah Tanri Abeng University

Ketika memutuskan untuk melanjutkan jenjang pendidikan kuliah di Tanri Abeng University, tentunya kalian harus mengetahui apa saja syarat dan ketentuan pendaftarannya. Dimana selain biaya, syarat menjadi hal penting yang harus dipenuhi ketika ingin kuliah di Tanri Abeng University. Daripada penasaran, berikut adalah syarat masuk kuliah Tanri Abeng University.

  • Calon mahasiswa lulusan SMA/SMK/sederajat.
  • Melampirkan fotokopi ijazah.
  • Melampirkan akta kelahiran.
  • Melampirkan surat keterangan lulus.
  • Mengisi formulir pendaftaran kuliah Tanri Abeng University secara online.
  • Mengikuti ujian tes masuk perguruan tinggi.
  • Membayar biaya pendaftaran kuliah.
  • Dokumen khusus karyawan:
    • Sertifikat sekolah tinggi.
    • Fotokopi UN.
    • Kartu Keluarga.
    • Akta kelahiran.
    • Surat keterangan bebas narkoba.
    • Referensi dari perusahaan.

Cara Daftar Kuliah Tanri Abeng University

Seperti halnya Universitas Muhammadiyah Jakarta, saat ini pendaftaran mahasiswa baru di Tanri Abeng University sudah bisa dilakukan secara online melalui situs resminya, yaitu di https://pmb.tau.ac.id/. Dimana situs resmi milik Tanri Abeng University tersebut dapat diakses oleh semua orang entah itu di smartphone, laptop ataupun komputer asalkan memiliki koneksi jaringan internet lancar.

Menariknya lagi, Tanri Abeng University juga memberikan beberapa pilihan jalur pendaftaran sesuai dengan kebutuhan dan keinginan calon mahasiswa, mulai dari jalu regular S1, jalur karyawan hingga jalur internasional. Kami ingatkan sekali lagi bahwa supaya proses pendaftaran dapat diterima, maka sebaiknya penuhi semua syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh pihak Tanri Abeng University.

Biaya Kuliah Tanri Abeng University

Setelah mengetahui syarat hingga tata cara daftar kuliah di Tanri Abeng University, selanjutnya kalian juga harus mengerti berapa besar uang pendidikannya. Hampir sama seperti Universitas Baiturrahmah Padang, pihak Tanri Abeng University juga membedakan biaya kuliah menjadi beberapa kategori.

Adapun beberapa kategori di dalam uang pendidikan Tanri Abeng University tersebut diantaranya yaitu seperti biaya pendaftaran, uang pangkal hingga biaya atau uang pendidikannya. Daripada penasaran, langsung saja simak baik-baik besaran biaya kuliah Tanri Abeng University untuk semua fakultas dan program studi di bawah ini.

Biaya Pendaftaran

Saat pertama kali calon mahasiswa mendaftarkan diri di Tanri Abeng University, mereka perlu mempersiapkan sejumlah uang sebesar Rp 150.000 biaya registrasi. Sebagai informasi tambahan, besaran biaya pendaftaran kuliah di Tanri Abeng University sendiri sama untuk setiap fakultas atau program studinya.

Uang Pangkal

Selain biaya pendaftaran, calon mahasiswa juga akan dibebankan uang pangkal. Dimana uang pangkal sendiri juga dikenal dengan nama Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI), Iuran Pengembangan Institusi (IPI) dan lain sebagainya. Pungutan tersebut harus dibayarkan oleh calon mahasiswa di awal masuk kuliah. Untuk besaran biayanya sendiri yaitu Rp 3.000.000, untuk seluruh program studi di Tanri Abeng University.

Biaya Pendidikan

Kemudian di dalam biaya kuliah Tanri Abeng University juga terdapat sebuah komponen bernama biaya pendidikan yang mencakup uang gedung beserta biaya kuliah per semester. Agar lebih jelasnya, di bawah ini kami jelaskan secara lengkap biaya pendidikan Tanri Abeng University untuk masing-masing program studi.

Fakultas & Program StudiUang GedungBiaya Kuliah Per Semester
School of Management & Leadership
Administrasi BisnisRp 25.000.000Rp 11.850.000
ManajemenRp 25.000.000Rp 11.850.000
AkuntansiRp 25.000.000Rp 11.850.000
Ilmu KomunikasiRp 25.000.000Rp 11.850.000
School of Engineering & Technology
ArsitekturRp 25.000.000Rp 12.850000
Teknik InformatikaRp 25.000.000Rp 12.850.000
Sistem InformasiRp 25.000.000Rp 11.250.000
Teknik PerminyakanRp 25.000.000Rp 12.850.000
Teknik ElektroRp 25.000.000Rp 11.250.000
Teknik SipilRp 25.000.000Rp 11.250.000
Biaya kuliah di atas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Call Center Tanri Abeng University

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai besaran biaya kuliah Tanri Abeng University untuk semua fakultas dan program studi dilengkapi syarat hingga prosedur pendaftarannya. Apabila masih bingung, saran kami sebaiknya tanyakan secara langsung kepada pihak Tanri Abeng University melalui beberapa contact center di bawah ini.

  • Telepon : +62 21 5890 8888
  • Email : admission@tau.ac.id
  • WhatsApp : +62 812-3729-0009
  • Facebook : @tau.ac.id
  • Twitter : @tauniversity
  • Instagram : @tauniversity

Kesimpulan

Itulah sekiranya penjelasan dari Biayatarif seputar biaya kuliah Universitas Tanri Abeng University (TAU) untuk semua jenjang pendidikan, fakultas dan program studi dilengkapi dengan syarat beserta tata cara pendaftarannya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak mendaftarkan diri kuliah di Tanri Abeng University.

Tinggalkan komentar