Biaya Cek Gula Darah di Prodia 2024 (Prosedur & Efek Samping)

Biaya Cek Gula Darah di Prodia – Kadar gula darah yang terlalu rendah ataupun tinggi di dalam tubuh seseorang memang bisa mengakibatkan sebuah permasalahan ataupun gangguan medis. Salah satu penyakit yang mungkin tergolong cukup berbahaya apabila kadar gula darah di dalam tubuh tidak terkontrol yaitu diabetes.

Maka dari itu, salah satu cara untuk mengetahui kadar gula darah di dalam tubuh seseorang yaitu dengan menjalani serangkaian tes atau pemeriksaan gula darah. Dimana tes tersebut dapat membantu dokter ataupun petugas medis dalam mendiagnosis berbagai macam penyakit, salah satunya diabetes.

Di Indonesia sendiri saat ini pemeriksaan kadar gula darah juga sudah dapat dilakukan di berbagai macam tempat, salah satunya yaitu di Klinik Laboratorium Prodia. Akan tetapi, setiap cabang Klinik Laboratorium Prodia memiliki kebijakan mengenai besaran tarif atau biaya administrasi terhadap pelayanan tes gula darah.

Maka dari itu, jika kalian berencana menjalani pemeriksaan kadar gula darah di Klinik Lab Prodia, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu berapa besar biayanya. Nah, untuk membantunya kali ini kami akan menjelaskan selengkap-lengkapnya terkait besaran biaya cek gula darah di Prodia dilengkapi prosedur pelaksanaannya.

Tujuan Tes Gula Darah

Tujuan Tes Gula Darah

Seperti dijelaskan sebelumnya, tujuan seseorang melakukan tes kadar gula darah yaitu untuk mendeteksi atau mendiagnosis penyakit diabetes di dalam tubuh. Selain itu, sebenarnya cek gula darah juga dibutuhkan guna mengendalikan serta mencegah komplikasi bagi pengidap diabetes.

Adapun beberapa tujuan atau fungsi lainnya dari prosedur pemeriksaan kadar gula darah di dalam tubuh seseorang diantaranya yaitu seperti di bawah ini.

  • Memantau perkembangan efektivitas obat diabetes.
  • Memantau perkembangan diabetes dalam pencapaian target pengobatan maupun penyembuhan.
  • Melihat adanya pengaruh olahraga dan pola makan terhadap kadar gula darah bagi penderita diabetes.
  • Mendeteksi pengaruh faktor lainnya seperti penyakit tertentu ataupun stres.

Waktu Ideal Cek Gula Darah

Waktu Ideal Tes Gula Darah

Memang benar jika pengecekan kadar gula darah di dalam tubuh seseorang dapat dilakukan kapan pun tanpa menunggu gejala cukup serius. Namun, secara umum dokter akan menganjurkan pasien untuk menjalani cek gula darah apabila mengalami gejala kadar gula tinggi (hiperglikemia) ataupun rendah (hipoglikemia).

Di sisi lain, cek kadar gula darah juga sebenarnya penting dilakukan oleh wanita hamil apabila usia kehamilannya sudah menginjak maksimal 24 minggu atau 28 minggu. Jadi, selain harus mengetahui besaran biaya cek gula darah di Prodia, kalian juga harus mengerti kapan waktu ideal menjalani pemeriksaan tersebut.

Prosedur Cek Gula Darah di Prodia

Prosedur Cek Gula Darah di Prodia

Sebelum membahas biaya cek gula darah di Klinik Laboratorium Prodia lebih lanjut, ada baiknya pahami terlebih dahulu bagaimana prosedur pelaksanaannya. Sebenarnya, tes gula darah di Prodia hampir sama seperti CEK GULA DARAH DI KIMIA FARMA, yaitu menggunakan sampel darah pasien.

Dimana Klinik Laboratorium Prodia melakukan pemeriksaan kadar gula darah pasien menggunakan metode HbA1c atau hemoglobin A1c. Adapun prosedur cek gula darah di Klinik Lab Prodia menggunakan metode HbA1c tersebut diantaranya yaitu seperti berikut ini.

  • Langkah pertama petugas medis membersihkan area lengan kanan pasien menggunakan cairan antiseptik.
  • Kemudian petugas medis mulai mengikat lengan pasien mengunakan karet elastis.
  • Lalu jika pembuluh vena di lengan pasien ketemu, petugas medis mulai menyuntikkan jarum untuk pengambilan sampel darah.
  • Setelah darah di dalam tabung dirasa sudah cukup, maka petugas medis akan melepaskan jarum suntikan.
  • Terakhir, petugas medis memberikan perban ataupun kapas pada area bekas luka suntikan.

Biaya Cek Gula Darah di Prodia

Biaya Cek Gula Darah di Klinik Prodia

Perlu diketahui, biasanya besaran biaya cek gula darah di Klinik Laboratorium Prodia akan sedikit lebih mahal dibandingkan dengan BIAYA CEK KOLESTEROL. Meskipun demikian, besaran biaya atau tarif jasa pelayanan tes gula darah tersebut umumnya berlaku untuk setiap cabang Klinik Prodia.

Untuk besaran biaya cek gula darah di masing-masing cabang Klinik Lab Prodia sendiri di mulai dari Rp 205.000 per pemeriksaannya. Dimana di dalam biaya tersebut sudah mencakup biaya registrasi pasien baru, biaya pemeriksaan kadar gula darah menggunakan metode HbA1c hingga biaya konsultasi dokter.

Risiko Cek Gula Darah di Prodia

Risiko Cek Gula Darah di Prodia

Di atas sudah dibahas secara tuntas mengenai besaran biaya cek gula darah di Prodia beserta manfaat hingga prosedur pelaksanaannya. Selanjutnya kalian juga harus mengerti bahwa jenis pemeriksaan tersebut memiliki sejumlah risiko atau efek samping kepada para pasien, diantaranya yaitu seperti di bawah ini.

  • Pasien mengalami infeksi di area bekas luka suntikan.
  • Pasien merasa pusing atau sensasi akan pingsan.
  • Pasien mengalami pengumpulan darah di bawah kulit.
  • Pasien mengalami pendarahan di area bekas luka suntikan.

Kesimpulan

Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa Klinik Laboratorium Prodia melakukan pemeriksaan kadar gula darah di dalam tubuh seseorang menggunakan metode pengambilan sampel darah HbA1c. Sementara untuk besaran biaya administrasinya sendiri sebenarnya sama saja untuk setiap cabangnya di seluruh Indonesia.

Demikian penjelasan dari Biayatarif seputar besaran biaya cek gula darah di Prodia semua cabang dilengkapi dengan tujuan, prosedur hingga efek samping pemeriksaannya. Semoga ulasan di atas bisa dijadikan sebagai referensi ketika akan melakukan tes kadar gula darah di Klinik Prodia terdekat.

Tinggalkan komentar