√ Biaya Kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang 2024

Biaya Kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang – Sebagian besar warga kota Tangerang pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Universitas Muhammadiyah Tangerang atau UMT. Universitas tersebut sudah terakreditasi B yang menjunjung tinggi pendidikan berbasis Islam.

Sama halnya seperti kampus lain pada umumnya, tentunya UMT juga membuka pendaftaran bagi mahasiswa baru setiap tahunnya. Hingga sampai saat ini, setidaknya Universitas Muhammadiyah Tangerang memiliki 8 fakultas serta 4 program pascasarjana yang dapat dipilih sesuai keinginan dan kebutuhan mahasiswanya.

Namun, setiap calon mahasiswa yang hendak mendaftarkan diri di UMT diwajibkan memenuhi semua syarat beserta ketentuannya, salah satunya yaitu membayar biaya kuliah. Besaran biaya kuliah di universitas tersebut juga cukup bervariasi, tergantung pada pemilihan program studinya,

Oleh sebab itu, sebelum melakukan pendaftaran kuliah di UMT, alangkah baiknya ketahui terlebih dahulu apa saja syarat-syaratnya serta berapa besar biaya kuliahnya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai rincian biaya kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang untuk semua program studinya.

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Tangerang

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Tangerang

Seperti dijelaskan di atas, setidaknya Universitas Muhammadiyah memiliki 2 jenis program pendidikan atau akademik. Sebelum membahas biaya kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang lebih lanjut, ada baiknya pahami terlebih dahulu beberapa jenjang pendidikannya.

Fakultas

  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
  • Fakultas Teknik.
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
  • Fakultas Agama Islam.
  • Fakultas Ilmu Kesehatan.
  • Fakultas Hukum.
  • Fakultas Pariwisata dan Industri Kreatif.

Program Pascasarjana

  • Magister Agama Islam.
  • Magister Manajemen.
  • Magister Akuntansi.
  • Magister Hukum.

Syarat Daftar Kuliah UMT

Syarat Daftar Kuliah UMT

Pada dasarnya, syarat mendaftar kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang terbilang cukup mudah. Pasalnya, tidak ada syarat khusus yang harus dipenuhi oleh calon mahasiswa baru. Adapun beberapa syarat-syarat tersebut diantaranya yaitu seperti di bawah ini.

  • Membayar biaya formulir.
  • Mengisi formulir aplikasi pendaftaran di panitia PMB.
  • Melampirkan fotokopi ijazah 3 lembar legalisir.
  • Melampirkan fotokopi NEM/STL 3 lembar legalisir.
  • Melampirkan fotokopi KTP 3 lembar.
  • Melampirkan pas foto ukuran 2×3, 3×4 serta 4×6 sebanyak 4 lembar.
  • Mengikuti serangkaian tes seleksi masuk hingga wawancara.

Cara Daftar Kuliah UMT

Cara Daftar Kuliah UMT

Selain membayar biaya kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang, calon mahasiswa juga diharuskan mengikuti alur atau prosedur pendaftarannya. Di bawah ini akan kami jelaskan bagaimana tata cara daftar kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang.

  1. Calon mahasiswa dapat mendaftar kuliah di UMT secara online di website resminya.
  2. Calon mahasiswa diminta mengisi biodata online.
  3. Selanjutnya melakukan atau mengikuti tes online.
  4. Apabila dinyatakan lulus, maka calon mahasiswa dapat melakukan pembayaran biaya kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang.
  5. Setelah berhasil melakukan pembayaran, silahkan lakukan registrasi ke PMB dan Fakultas dengan membawa dokumen persyaratannya.
  6. Mengikuti acara Pramasta.
  7. Mengikuti acara Masta.

Biaya Kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang

Sebagaimana diketahui, biaya kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang ini cukup bervariasi. Namun, jika dibandingkan dengan BIAYA KULIAH UNIVERSITAS PERTAMINA, UMT mematok tarif yang jauh lebih murah.

Biaya kuliah di universitas tersebut dibagi menjadi dua kategori, yaitu biaya pendaftaran awal, serta biaya per semester. Daripada penasaran, berikut akan kami berikan rincian biaya kuliah di UMT untuk semua program studinya.

Biaya Pendaftaran

Biaya Pendaftaran Universitas Muhammadiyah Tangerang

Biaya pendaftaran kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang ini harus dibayarkan oleh calon mahasiswa sesuai gelombang pendaftarannya. Biaya pendaftaran tersebut juga harus dibayarkan satu kali oleh calon mahasiswa jadi tidak bisa di cicil atau di angsur.

Gelombang I

UraianBiaya
Formulir PendaftaranRp 250.000
Kartu Tanda MahasiswaRp 100.000
DSPRp 3.500.000
Jaket Almamater (dua)Rp 400.000
Masta/Taptitusi dan pengenalan ProdiRp 350.000
JUMLAHRp 4.600.000

Gelombang II

UraianBiaya
Formulir PendaftaranRp 250.000
Kartu Tanda MahasiswaRp 100.000
DSPRp 4.000.000
Jaket Almamater (dua)Rp 400.000
Masta/Taptitusi dan pengenalan ProdiRp 350.000
JUMLAHRp 5.100.000

Gelombang III

UraianBiaya
Formulir PendaftaranRp 250.000
Kartu Tanda MahasiswaRp 100.000
DSPRp 4.500.000
Jaket Almamater (dua)Rp 400.000
Masta/Taptitusi dan pengenalan ProdiRp 350.000
JUMLAHRp 5.600.000

Biaya Semester

Biaya Semester Universitas Muhammadiyah Tangerang

Selain biaya pendaftaran kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang, calon mahasiswa juga diharuskan membayar biaya kuliah per semesternya. Biaya semester ini terdiri dari biaya SPP, SKS, perpustakaan, registrasi hingga jurnal ilmiah. Untuk lebih jelasnya, simak baik-baik biaya kuliah UMT per semesternya di bawah ini.

Semester I

UraianBiaya
SPPRp 2.400.000
SKS @ Rp 60.000/sks (misalkan 20 sks)Rp 1.200.000
PerpustakaanRp 450.000
RegistrasiRp 500.000
Jurnal IlmiahRp 500.000
JUMLAHRp 5.050.000

Semester II

UraianBiaya
SPPRp 2.400.000
SKS @ Rp 60.000/sks (misalkan 20 sks)Rp 1.200.000
PerpustakaanRp 450.000
RegistrasiRp 500.000
Jurnal IlmiahRp 500.000
JUMLAHRp 5.050.000

Cara Bayar Kuliah UMT

Cara Bayar Kuliah UMT

Di atas sudah kami jelaskan secara lengkap mengenai rincian biaya kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang. Selanjutnya kalian juga harus mengetahui bagaimana tata cara atau metode pembayarannya.

Khusus untuk biaya pendaftaran, kalian bisa melunasinya dengan cara mengirim atau transfer via layanan perbankan ke rekening yang sudah ditentukan oleh pihak PMB UMT. Sedangkan untuk biaya kuliah per semester bisa dibayarkan entah itu di loket pembayaran ataupun melalui rekening bank.

Call Center UMT

Call Center UMT

Meskipun syarat dan tata cara pendaftaran kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang terlihat mudah, namun masih ada sebagian besar orang di luar sana yang masih kebingungan. Nah, apabila masih bingung, kalian juga bisa menanyakannya secara langsung dengan cara menghubungi customer service UMT di beberapa contact center berikut ini.

  • Telepon : (021) 5537198
  • Email : info@umt.ac.id / pddikti@umt.ac.id
  • Facebook : @umt.ac.id
  • Twitter : @UMT_Indonesia

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa uang masuk kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang dibedakan menjadi dua kategori, yaitu uang pendaftaran serta uang per semester. Selain itu, pembayaran biaya pendaftarannya juga bisa dilakukan melalui metode transfer ke rekening bank milik UMT.

Demikian penjelasan dari Biayatarif seputar biaya kuliah Universitas Muhammadiyah Tangerang untuk semua program studinya. Semoga informasi di atas bermanfaat serta dapat dijadikan gambaran ketika hendak mendaftarkan diri kuliah di Universitas Muhammadiyah Tangerang.

Tinggalkan komentar